Kunjungan Perdana Wakil Gubernur DKI Jakarta ke kantor Food Station, Pasar Induk Beras Cipinang dan Gudang Produksi PT Food Station Tjipinang Jaya

PT Food Station berhasil menghadirkan Produk Pangan Berkualitas dengan Harga Terjangkau untuk Warga Jakarta.


Di masa PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) transisi Fase II ini, warga DKI Jakarta diharapkan lebih patuh dan lebih taat dalam menerapkan protocol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19. Demikian penuturan Wakil Gubernur DKI Jakarta Riza Patria saat berkunjung ke Kantor PT Food Station Tjipinang Jakarta, 4/7/2020.


“Saya datang kesini untuk memastikan PT Food Station Tjipinang Jaya telah melaksanakan protocol kesehatan secara baik sehingga terhindar dari terjadinya cluster baru. Apalagi hingga kini vaksin untuk menyembuhkan penyakit Corona belum ditemukan. Ingat PSBB nggak hilang meskipun saat ini ada kelongaran-kelonggaran berbagai aktifitas, karena itu kita nggak pernah menggunakan istilah new normal,” ujar Riza.


Selanjutnya Riza juga mengapresiasi keberhasilan PT Food Station Tjipinang Jaya dalam menjaga ketahanan pangan warga Jakarta.
“Ingat harga bahan pangan nggak boleh mahal karena merupakan kebutuhan yang sangat mendasar dan dibutuhkan oleh banyak orang. Dan PT Food Station berhasil memenuhi cita-cita dan keinginan warga Jakarta dengan menghadirkan produk pangan dengan harga yang bersaing dan berkualitas.


Kemudian Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta juga merasa puas dengan posisi market share beras yang dimiliki PT Food Station saat ini yang telah terbukti berhasil mengendalikan inflasi.


“kita nggak bermaksud memonopoli pasokan. Namun demikian sebagai pemerintah kita tetap harus memegang kendali agar harga tetap terjangkau. Jangan sampai pasokan menghilang. Ini nggak boleh terjadi di Jakarta dalam posisinya sebagai Ibukota negara,” jelas Wagub Riza Patria.


Selain itu Riza juga mengingatkan agar PT Food Station juga bias memastikan agar masyarakat kecil bisa mendapatkan pasokan beras yang baik dan berkualitas dengan harga yang terjangkau.


Yang juga tak kalah penting Riza ingin terus mendorong PT Food Station menjangkau pasar yang lebih meluas lagi. Artinya tidak terbatas pada pasar yang ada di Jakarta dan daerah sekitarnya.


“Selama ini banyak BUMD hanya menjadi jago kandang saja, padahal punya dukungan modal, regulasi dan market dari Pemerintah Daerahnya, dan setelah saya melihat langsung fasilitas produksi dan pergudangan milik PT Food Station dan menerima paparan dari direksi tentang perkembangan PT Food Station dalam kurun waktu 4 tahun terakhir, saya yakin PT Food Station bukan tipe BUMD yang seperti ini,”tandasnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *